Lukas 10:17-20 (TB) Kembalinya ketujuh puluh murid 17Kemudian ketujuh puluh murid itu kembali dengan gembira dan berkata: ”Tuhan, juga setan-setan takluk kepada kami demi nama-Mu.” 18Lalu kata Yesus kepada mereka: ”Aku melihat Iblis jatuh seperti kilat dari langit. 19 Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular dan kalajengking dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu. 20Namun demikian janganlah bersukacita karena roh-roh itu takluk kepadamu, tetapi bersukacitalah karena namamu ada terdaftar di sorga.”
Murid – murid bisa melakukan semuanya karena penyertaan Tuhan, ini bukan kekuatan mereka tetapi penyertaan Roh Kudus dalam pelayanan dan kehidupan mereka. Kisah Para Rasul 1: 8a jelas berkata “Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu,...” Ketika Yesus hendak naik ke Surga, Dia memberikan kepastian: Keselamatan dan Penyertaan. Dia memberi kepastian KESELAMATAN kepada setiap orang yang percaya (Yohanes.3:16), dan Dia memberi kepastian PENYERTAAN (Matius.28:20).
Tuhan Yesus memberikan kepastian ini karena Dia tahu bahwa tanpa Dia maka murid- muridnya tidak dapat melakukan semuanya sendiri dan sebaliknya ketika Dia ada di dalam kita maka kita dapat melakukan perkara – perkara yang besar dan ajaib. Inilah pentingnya KUASA dalam kehidupan kita. Dia memberikan kuasa untuk tujuan:
Markus.12:30 (TB) Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu dan dengan segenap kekuatanmu.
Tanpa kuasa ilahi, tanpa Roh kudus tidak ada seorang pun dapat mengasihi Tuhan dengan Kasih Agape. Tidak da yang dapat mengasihi Tuhan dengan segenap Hati, Jiwa, Akal Budi, dan Kekuatan. Tidak ada seorangpun yang dapat mengasihi sampai mengorbankan nyawa.
Kisah Para Rasul 1:8 (TB) Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi.”
Bersaksi bukanlah tugas pendeta saja, atau penginjil saja, bersaksi adalah tugas setiap orang yang sudah dipercayakan kuasa oleh Tuhan. bersaksi tidak hanya berbicara tentang apa yang kita ucapan, ataupun dari kata – kata saja, bersaksi dapat kita lakukan dengan hidup, sikap, dan perbuatan kita. Dan Tuhan memberikan kuasa untuk kita dapat bersaksi tentang kebaikanNya dan memberitakan Injil Kebenarannya, memberitakan Kabar Baik-Nya.
Lukas.10:19 (TB) Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular dan kalajengking dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu.
Kita bisa mengalahkan musuh dengan FIRMAN TUHAN. Dengan Roh Kudus dalam hidup kita, ada otoritas dan kuasa untuk memperkatakan Firman. Yesus ketika dicobai di padang gurun, Dia menjawab cobaan si iblis dengan “Ada tertulis…” Firman mengalahkan muslihat si jahat.
Kisah Para Rasul.3:6-8 (TB) 6Tetapi Petrus berkata: ”Emas dan perak tidak ada padaku, tetapi apa yang kupunyai, kuberikan kepadamu: Demi nama Yesus Kristus, orang Nazaret itu, berjalanlah!” 7Lalu ia memegang tangan kanan orang itu dan membantu dia berdiri. Seketika itu juga kuatlah kaki dan mata kaki orang itu. 8Ia melonjak berdiri lalu berjalan kian ke mari dan mengikuti mereka ke dalam Bait Allah, berjalan dan melompat-lompat serta memuji Allah.
Selain dengan Firman Tuhan, kita dapat mengalahkan di iblis dengan NAMA YESUS. Kuasa ada di balik Nama Yesus, ada kuasa ketika Nama diatas segala nama itu disebutkan. Petrus pun menyembuhkan orang lumpuh di bait Allah dengan Nama Yesus.
Petrus yang awalnya hanya bisa memberikan Kasih Philia; tetapi dengan Roh Kudus di dalamnya, Petrus bisa mengasihi Tuhan dengan Kasih Agape (kasih yang berkorban sampai mati.) Tidak hanya itu, Petrus membuat tanda – tanda dan mujizat (Kisah Para Rasul 5.) Roh Kudus membuat dia memiliki keberanian ilahi, dan bahkan bayangan Petrus menyembuhkan orang – orang yang sakit. Ini hanyalah karya Roh Kudus melalui seorang Peturs. Dan hal yang sama akan terjadi dalam kehidupan anda ketika anda memiliki Roh Kudus.
Kolose 1:11-12 (TB) 11dan dikuatkan dengan segala kekuatan oleh kuasa kemuliaan-Nya untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar, 12dan mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang.
Terkadang kita menganggap mujizat dalam bentuk kesembuhan, jalan keluar, terobosan – memang ini bukan hal yang salah, tetapi tahukah anda bahwa ketika anda bertahan dalam proses dan belum mendapatkan jawaban, dan anda memilih untuk tetap berharap pada Tuhan – ini pun mujizat. Ketika dalam kesesakan dan anda memilih untuk tetap mengucap syukur – ini adalah mujizat. Ketika anda masih menanti jawaban Tuhan, bahkan keadaan seakan – akan semakin parah, tetapi anda memilih untuk tetap setia melayani dan beribadah kepada Tuhan Yesus – ini pun mujizat.
Roh Kudus-lah yang memampukan anda untuk menanggung segala sesuatu, memberikan kekuatan anda untuk tetap kuat dalam panggilan yang Tuhan telah tetapkan. Jangan berkecil hati, tetapi tetaplah miliki pengharapan dalam Tuhan, dan ketahuilah bahwa Kuasa-Nya diberikanNya untuk memampukan kita menangguung segala sesaatu yang diizinkanNya terjadi dalam kehidupan kita.
Link Ibadah Victory Community Church: